Jl. Perintis Km. 1 Tideng Pale

Kec. Sesayap Kab. Tana Tidung

+62 813 5031 0276

dinkes@tanatidungkab.go.id

Sosialisasi dan Penilaian Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas se- Kabupaten Tana Tidung

Senin, 23 Desember 2024.
Dinas Kesehatan Kabupaten Tana Tidung melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Penilaian BLUD Puskesmas, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tana Tidung yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Bapak, H. Mohamad Sarif, S.Pi., M.HP serta dihadiri oleh Tim Penilai BLUD Puskesmas yang terdiri dari, Sekretaris Daerah, Asisten I, Inspektur, Kaban. Bappeda & Litbang, Kaban. BPKAD, Kepala Dinas Kesehatan, Kabag. Hukum, Kabag. Organisasi, Kabg. Adpem, Sekretaris Dinas Kesehatan, Kabid. Kesmas dan Kabid. Yankes, kegiatan dilaksanakan di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Tana Tidung melalui Aplikasi Zoominar bersama Tim Penilai BLUD Kementerian Dalam Negeri.
Sosialisasi dan penilaian BLUD (Badan Layanan Umum Daerah) Puskesmas adalah proses penting untuk memastikan keberhasilan program dan pelayanan kesehatan di Puskesmas.
Adapun Tujuan dilaksanakannya kegiatan sosialisasi dan penilaian BLUD Puskesmas sebagai berikut
1. Meningkatkan kesadaran dan pemahaman stakeholders tentang BLUD Puskesmas.
2. Meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.
3. Meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan.
4. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas penggunaan sumber daya.
5. Membantu perencanaan dan pengembangan program kesehatan.

  • Tana Tidung
  • Kegiatan
  • Masyarakat